.:Saga_United:.|Menerima request software full version, silahkan memintanya pada "Saga's Chat" atau "Hubungi Kami"|Dan mohon maaf atas ketidaknyamanannya

Kaspersky Internet Security Key 2010-2011

Deteksi lebih Agresif Penyempurnaan di versi baru ini menghasilkan solusi proteksi total bagi konsumen yang kerap onlinenamun lugu terhadap ancaman dari luar.
Dipilihnya aktor laga Jackie Chan sebagai duta Kaspersky memang dimaksudkan produsen antivirus asal Eropa ini untuk menggambarkan profil yang tangguh dan sigap menghajar setiap ancaman yang datang. Karena itu, saat Kaspersky Internet Security 2011 (KIS 2011 yang diperkenalkan awal semester kedua 2010) ini hadir ke ruang kerja kami, dengan tidak sabar kami segera  berusaha menyibak fasilitasnya.
Seperti juga aplikasi Internet Security umumnya, KIS 2011 menawarkan solusi perlindungan terlengkap di antara jajaran produknya mulai dari modul antivirus, kontrol aplikasi, sekuriti Internet, parental control, firewall, hingga tune-up sistem. Tampaknya semua yang ditawarkan memberikan perlindungan yang intuitif meski dalam hal ini belum disediakan fasilitas backup data sebagai tindakan jaga-jaga seandainya sistem proteksi mengalami kegagalan. Oh ya, sebelum meng-install aplikasi ini harap menon-aktifkan program antivirus lainnya karena seringkali KIS 2011 bentrok dengan program semacam ini.
Ada beberapa peningkatan yang berarti di KIS 2011 yang tentunya lebih sempurna dibandingkan sebelumnya. Salah satunya adalah System Watcher yakni proses monitoringsistem secara detail seperti pengubahan file atau registry dan juga kemampuan deteksi program yang aktivitasnya dicurigai. Jika pun Anda telanjur nekat menjalankan program berbahaya tersebut, KIS 2011 akan mampu mengembalikan kondisi seperti sebelum dijalankan (rollback), mirip dengan kemampuan System Restore pada Windows.
Bagi yang kerap beraktivitas online mulai dari membuka web, memeriksa e-mail, hingga menjalankan aktivitas Internet banking, proses pengawalan KIS 2011 kami anggap sangat bagus. Melalui pengawasan real-time yang ketat plus adanya feature Safe Surf (yang akan memeriksa setiap link/alamat untuk menghindari pencurian data (phising), menjelajah Internet akan menjadi terasa aman dan nyaman. Ada pula opsi untuk menjegal/menghentikan script berbahaya. Namun sayangnya opsi ini hanya berlaku bagibrowser Internet Explorer.
Kadang Anda menemukan sebuah aplikasi penting yang tampaknya meragukan sehingga Anda tidak yakin apakah harus membolehkan atau memblokir aplikasi tersebut. Nah KIS 2011 memberikan solusi yang disebut Safe Run. Fasilitas ini akan membuat sistem virtual (sandbox) guna menjalankan program yang dicurigai tersebut tanpa mengganggu sistem. Namun sepanjang pengalaman kami, metode proteksi seperti ini tidak aman 100%.  Tapi mungkin Kaspersky akan menyempurnakan teknik perlindungan ini menjadi semakin baik.
Satu langkah darurat juga tetap ada pada KIS 2011, yakni kemampuan membuat diskinstalasi/boot darurat guna mengembalikan sistem ke kondisi semula (sebelum terjadi kerusakan pada sistem). Dengan begini, Anda dapat segera meneruskan pekerjaan tanpa terganggu beragam hambatan yang diakibatkan virus atau malware yang menerjang. (Deny Prasetyo)
Spesifikasi Kaspersky Internet Security 2011
Lisensi
Rp 330.000 (1 user) / Rp 450.000 (3 user)
Besar Installer
105MB
Pengembang
Kaspersky Lab
Situs Web
Sistem Operasi
Windows XP SP2, Vista, 7



Statistik Laporan Di akhir proses pemeriksaan, KIS 2011 menampilkan statistik dalam bentuk grafis batang yang menggambarkan serangan apa saja yang telah mencoba masuk ke sistem. Grafis seperti ini cukup menarik dan mudah dipahami bagi awam.




Parental Control 
Bagian pengaturan di Parental Control untuk membatasi aktivitas onlineanak-anak. Di sini kita juga bisa memilih icon user yang akan tampil pada aplikasi yang dijalankan agar dapat segera mengetahui profil siapa yang saat itu sedang aktif.



Tool Restore 

KIS 2011 menyediakan beberapa tool berguna untuk menjamin pengguna dapat mengembalikan sistem seperti semula, mencegah data-data penting dicuri, dan juga mengembalikan pengaturan di browser. Namun, fungsi semacam ini bisa dikatakan “standar”.


Plus     
User friendly; proteksi lengkap; kemampuan deteksi tinggi; ada sistem Safe Run.
Minus : Tanpa update secara offline; Safe Run belum aman 100%; harga lisensi agak mahal.
Skor Penilaian
- Kinerja             : 4,25
- Fasilitas            : 4,25
- Penggunaan      : 4
- Harga               : 3,5
- Skor total         : 4,05
From : http://www.infokomputer.com/software/kaspersky-internet-security-2011

Jangan takut untuk memakai produk ini, bagi yang sudah memiliki master dari software dan ingin menjalankan file ini dengan license key yang lebih mantap silahkan download disini.

Sekian, dan semoga bermanfaat sagauniteds.blogspot.com